Kota Solo selalu terkenal dengan budayanya. Makannya itu banyak sekali pertunjukan budaya menarik di Kota Solo, yang ditampilkan sepanjang tahun. Kendati Kota Solo sangat terkenal dengan budaya-budayanya yang sangat menarik. Bukan berarti Kota Solo tidak terdapat obyek wisata lain, yang tak bervariatif.
Bagi penggemar berat olahan daging kambing. Di Kota Solo sendiri terdapat aneka kuliner olahan kambing yang enak banget. Salah satu olahan kuliner kambing, yang enak banget dinikmati yaitu tengkleng rica-rica Pak Manto. Kuliner tengkleng sendiri terkenal dengan kenikmatannya yang sangat menggoda. Penasaran seperti apa, kenikmatan dari kuliner Tengkleng ini. Yuk simak lebih lanjut, ulasannya sebagai berikut.
Kedai Legendaris Berusia Seperempat Abad
Pecinta kuliner Solo pasti tak asing, dengan kedai Pak Manto. Tempat ini begitu sangat terkenal, karena usianya yang bisa dibilang sudah cukup tua. Kedai Pak Manto sendiri sudah berdiri sejak 25 tahun yang lalu, menjadikan kedai Pak Manto, sebagai kedai tengkleng yang cukup tua di Solo.
Kendati kedai Pak Manto identik dengan kuliner tengkleng. Kedai Pak Manto sendiri menyediakan beragam olahan kambing lainnya. Salah satunya ada olahan sate, tongseng, hingga gulai pun tersedia di tempat ini.
Jangan khawatir. Bagi kamu yang mempunyai selera makan besar, kedai tengkleng Pak Manto disajikan dalam porsi yang lumayan cukup banyak kok. Jadi selain rasanya yang lezat. Perutmu bakalan dibuat kenyang, dengan ukuran porsi yang bisa dibilang cukup lumayan.
Berbeda dengan rasa tengkleng lain yang ada di Solo. Rasa tengkleng yang ada di tempat ini cenderung lebih kental. Kuahnya sendiri berwarna kuning, dengan tambahan kuah rica-rica yang super pedas.
Tengkleng Rica Kambing Pak Manto Dimasak Menggunakan Arang
Tengkleng rica kambing Pak Manto sendiri dimasak dengan cara-cara yang unik. Betul, menggunakan cara-cara yang unik. Tidak seperti rica kambing lain yang biasannya dimasak dengan menggunakan tungku kompor. Rica kambing Pak Manto ini dimasak dengan menggunakan tungku arang.
Cara masak rica yang menggunakan tungku arang sendiri cukup mempengaruhi rasa, dari kuliner tengklengnya. Kuliner yang dimasak dengan menggunakan tungku arang, matangnya jadi lebih merata. Inilah yang membedakan tengkleng rica Pak Manto, dengan kuliner tengkleng lain, yang ada di Kota Solo.
Sumsum Kambing yang Kaya Akan Rasa
Kuliner tengkleng selalu identik dengan kandungan sumsumnya. Semakin banyak kandungan sumsumnya, maka semakin lezat pula rasa tengklengnya. Kuliner tengkleng yang ada di tempat wisata ini sendiri amat sangat kaya. Bahkan di sela-sela terdalam sumsum tulangnya, kita bisa merasakan begitu nikmatnya, sruputan sumsung yang bikin selalu nagih. Apalagi kuliner tengkleng rica kambing Pak Manto sendiri menggunakan bumbu rica-rica yang pedasnya super pas. Semakin lezatlah saja, kuliner tengkleng kambing ini.
Bagi kamu yang suka foto – foto manja. Tempat wisata kuliner rica kambing Pak Manto sendiri cocok banget buat background foto-foto. Tempatnya instagramgenik, karena penataan meja makannya sendiri yang sangat teratur.